12 Franchise Makanan Murah Tahun 2024, Cepat Balik Modal

admin

franchise makanan murah

Franchise makanan murah adalah salah satu segmen yang menarik perhatian banyak orang karena dapat memberikan peluang untuk membangun usaha dengan modal yang terjangkau.

Dengan tingginya minat masyarakat terhadap kuliner, membuka franchise makanan dapat menjadi peluang bisnis yang menguntungkan. Artikel ini akan memberikan beberapa rekomendasi franchise makanan murah untuk Anda yang ingin memulai bisnis kuliner di tahun 2024 dengan modal kecil serta peluang beras untuk cepat balik modal.

Franchise Makanan Murah

Bagi Anda yang sedang mencari referensi bisnis franchise makanan dengan modal yang masih minim, berikut rekomendasi franchise makanan murah dan cepat balik modal:

1. Endogmu

Modal: Rp3.900.000

Endogmu merupakan salah satu franchise makanan dibawah 5 juta yang menjanjikan. Sesuai dengan namanya, Endogmu menyediakan menu-menu yang menggunakan telur, seperti seperti telur gulung, telur dadar mini, cireng telur, hingga otak-otak telur.

Kemasannya disesuaikan dengan generasi milenial agar tidak terlihat ketinggalan jaman.

2. Pentol Planet

Modal: Rp7.500.000

Jaringan franchise makanan Pentol Planet telah ada sejak tahun 2007. Pentol Planet awalnya didirikan di Trenggalek, Jawa Timur dan kini telah memiliki banyak cabang di beberapa kota.

Setelah Anda bergabung, Anda akan menerima pembekalan, pelatihan, serta branding dari franchise.

Harga produk yang dipasarkan juga sangat terjangkau, berkisar antara Rp2.000 hingga Rp5.000 per porsi yang pastinya sesuai dengan kantong kalangan bawah.

3. Shizuka Takoyaki

Modal: Rp2.200.000

Shizuka Takoyaki bisa Anda miliki dengan model bisnis waralaba bermodal Rp2 jutaan. Takoyaki sendiri merupakan jajanan khas jepang yaitu bola-bola yang diisi potongan gurita di dalamnya.

Dengan bergabung ke franchise ini, Anda akan mendapat faktor produksi yang sesuai dengan Standard Operating Procedures Shizuka Takoyaki.

4. Bakso Benhil

Modal: Rp4.000.000

Bakso adalah makanan sejuta umat di Indonesia. Kabar baiknya, ada franchise makanan dari Bakso Benhil jika Anda ingin punya usaha.

Anda akan mendapat pelatihan yang meliputi cara mengatur ruangan gerai, pelayanan, pengaturan harga, menghitung laba, sampai strategi marketing.

Bakso Benhil memiliki harga murah karena mitra tidak wajib menggunakan peralatan dari perusahaan. Anda bisa menggunakan peralatan sendiri untuk menekan biaya.

5. Taw Taw Tahu

Modal: Rp4.300.000- Rp8.600.000

Olahan tahu garing dan renyah dari Taw Taw Tahu banyak masyarakat sukai. Dengan begitu, bergabung dengan bisnis ini adalah ide yang bagus.

Proses kemitraan di Taw Taw Tahu bisa diproses selama 7-10 hari sejak pendaftaran. Setelah bergabung, Anda akan mendapatkan pelatihan agar usaha mampu bertahan di tengah persaingan.

6. Magu Magu Chicken

Modal: Rp4.600.000- Rp11.300.000

Menu ayam goreng krispi dengan 6 rasa menjadi senjata utama franchise makanan Magu Magu Chicken.

Dalam paket basic, mitra akan mendapat gerobak, peralatan produksi, bahan baku, 50 buah kemasan, sarana promosi, dan satu seragam karyawan.

Semakin besar paket yang kamu ambil maka makin banyak manfaat yang kamu peroleh. 

7. Dokar (Donat Bakar)

Modal: Rp7.500.000

Ide jualannya begitu unik, yaitu donat bakar. Target pelanggannya juga jelas dengan pelanggan loyal yang pastinya akan membuat Anda mendapatkan keuntungan tinggi dan potensi balik modal yang cepat.

Dengan harga franchise di bawah 10 juta ini, Anda akan diberikan booth, bahan untuk training, dan kemasan donat bakar sebanyak 100 pcs.

8. Crispy Crab

Modal: Rp3.000.000

Crispy Crab adalah salah satu jenis hidangan yang mengutamakan pengolahan kepiting laut. Keunikan Crispy Crab terletak pada tidak adanya biaya royalti yang dikenakan.

Dengan modal tersebut, Anda dapat membeli peralatan dan bahan baku yang diperlukan untuk memulai bisnis makanan yang lezat ini.

9. Mister R Jamur Crispy

Modal: Rp5.000.000- Rp6.000.000

Mister R Jamur Crispy adalah usaha cemilan jamur crispy yang sudah memiliki 95 outlet gerai milik mitra yang tersebar di seluruh Indonesia.

Anda bisa pilih antara paket paket Rp5.000.000 untuk mendapatkan booth yang berbentuk meja lipat, sedangkan paket Rp6.000.000 untuk mendapatkan gerobak dorong.

10. Tahu Gila

Modal: Rp5.600.000- Rp13.000.000

Tahu Gila menjadi salah satu franchise tahu krispi yang bisa jadi peluang usaha yang eksistensinya terbukti baik di masyarakat sejak tahun 2013. Mitra Tahu Gila sudah tersebar di seluruh Indonesia. 

Anda bisa memilih variasi paket franchise dengan harga Rp5.600.000 tanpa booth, dan harga Rp7.000.000- Rp13.000.000 dengan fasilitas super lengkap termasuk booth dan peralatan jualan.

Biaya tersebut sudah dihitung termasuk pemberian buku panduan resep serta ilmu marketing dan bahan baku produksi hingga 100 porsi pertama.

11. Wang Odeng

Modal: Rp7.800.000

Wang Odeng jadi salah satu franchise korean street food yang sudah mempunyai banyak mitra di berbagai kota di Indonesia. 

Jajanan Korea ini mempunyai menu utama odeng (fishcake) serta macam-macam jenis olahan seafood dan ikan dengan berbagai pilihan kuah dan saus.

Wang Odeng bisa dijadikan pertimbangan untuk Anda yang tertarik dengan bisnis jajanan ala Korea yang sedang viral ini.

12. Candy Crepes

Modal: Rp6.700.000- Rp9.800.000

Candy Crepes telah berdiri sejak tahun 2013 dan masih terus eksis hingga saat ini dan terus menjadi jajanan populer khususnya di kalangan anak-anak. 

Ketika bergabung sebagai mitra franchise ini, Anda akan mendapatkan perlengkapan hingga siap jualan tanpa dikenakan biaya royalti. Sehingga, 100% penjualan akan menjadi milik Anda.

Itu dia beberapa rekomendasi franchise makanan dengan harga terjangkau. Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk mencoba?

Pertanyaan Seputar Franchise Makanan Murah

Berapa lama kontrak franchise?

Jangka waktu perjanjian waralaba umumnya berlaku sekurang-kurangnya 5 (lima) tahun.

Apakah franchise perlu izin usaha?

Sebagai syarat membuka usaha franchise perlu izin resmi dari pemerintah sama seperti bisnis pada umumnya. Anda akan dikenakan wajib pajak usaha dan mendapatkan surat izin pendirian usaha. Namun ketika kamu ingin menjadi mitra dari bisnis yang sudah ada, tentu perizinannya sudah diurus dari pusat.

Author
admin
Penulis dan Editor Profesional