Franchise Kopi Lain Hati: Harga, Syarat, dan Cara Daftar

admin

Updated on:

franchise kopi lain hati

Industri minuman kopi kekinian di Indonesia mengalami perkembangan pesat. Fenomena ini mendorong munculnya berbagai coffee shop baru karena penikmat kopi yang begitu banyak dan menjangkau berbagai kalangan. Karakteristik kopi yang kuat dengan aroma khas menjadi daya tarik tersendiri bagi banyak orang.

Salah satu brand minuman kopi kekinian yang sudah dikenal banyak orang adalah Kopi Lain Hati. Sejak tahun 2018 bisnis minuman kekinian ini sukses melakukan franchise dan memiliki lebih dari 500 gerai yang tersebar di 95 kota Indonesia. Bagi Anda yang tertarik melakukan waralaba, simak penjelasan lengkap harga franchise Kopi Lain Hati dan cara daftarnya dalam artikel berikut ini.

Franchise Kopi Lain Hati Berapa Harganya?

Untuk memulai bisnis franchise Kopi Lain Hati, diperlukan investasi awal yang mencakup beberapa komponen. Berdasarkan informasi terbaru, berikut adalah harga franchise Kopi Lain Hati.

  • Franchise fee: Rp75.000.000
  • Perlengkapan: Rp12.000.000
  • Bahan baku awal: Rp17.000.000
  • Desain Interior: Rp30.000.000
  • Royalty fee: Rp1.500.000
  • Biaya lainnya (listrik, internet, sewa tempat, dll.): Disesuaikan dengan lokasi dan konstruksi bangunan

Biaya franchise Kopi Lain Hati sebesar Rp75 juta tersebut, termasuk lisensi penggunaan merk selama 3 tahun, alat produksi kopi, seragam karyawan, media promosi, training, buku SOP, standar desain, dan sistem POS kasir selama 1 tahun. Selain itu, Anda harus membayar royalty fee sebesar Rp1,5 juta per bulan.

Tentang Kopi Lain Hati dan Pilihan Menunya

Kopi Lain Hati berdiri sejak tahun 2018 dan sudah memiliki lebih dari 500 gerai. Brand franchise minuman kekinian ini menggunakan kopi asli Indonesia sebagai ciri khasnya. Proses roasting dilakukan sesuai standar sehingga menghasilkan blend dengan aroma kuat dan rasa yang dapat dinikmati oleh semua konsumen. 

Selain kualitas kopi, brand Kopi Lain Hati juga terkenal dengan inovasi menu dan harganya yang terjangkau. Beberapa menu kopi dan non kopi yang ditawarkan antara lain.

  • Kopi LDR: Rp15.000
  • Kopi Mandor:Rp15.000
  • Kopi Lajang: Rp18.000
  • Kopi Bucin: Rp20.000
  • Es Kopi LDR: Rp15.000
  • Es Kopi Lajang: Rp18.000
  • Es Kopi Main Hati: Rp20.000
  • Es Kopi Ketus Rp20.000
  • Es Kopi Asmara: Rp21.000
  • Es Kopi Bawel : Rp21.000
  • Es Kopi Patah Hati: Rp23.000
  • Es Kopi Komandan: Rp24.000
  • Es Kopi Valakor: Rp24.000
  • Es Kopi Tikung: Rp24.000
  • Es Kopi Cemburu: Rp24.000
  • Es Kopi Baper: Rp24.000
  • Es Kopi Jutek: Rp24.000
  • Es Kopi Rindu: Rp24.000
  • Es Kopi Bahagia: Rp25.000
  • Es Kopi Advokat: Rp26.000
  • Es Romantis: Rp20.000
  • Es Cerita Hati: Rp20.000
  • Es Sakit Hati: Rp20.000
  • Es Sakit Hati Lagi: Rp20.000
  • Es Lekat: Rp20.000
  • Es Susu Kenyal: Rp22.000
  • Es Macho: Rp22.000
  • Es Rumpi: Rp23.000
  • Es TTM: Rp23.000
  • Es Centil: Rp24.000
  • Es Genit: Rp24.000
  • Es Caper: Rp25.000
  • Es Cuek: Rp25.000
  • Es Pejuang Cinta: Rp25.000
  • Es Tertarik: Rp28.000
  • Es Manja: Rp29.000
  • Topping Biscuit Regal 3 pcs:Rp5.000
  • Topping Lychee Jelly 50 gr: Rp5.000
  • Topping Kopi Jelly 50 gr: Rp5.000
  • 1 Liter Rasa LDR: Rp40.000
  • 1 Liter Rasa Lekat: Rp80.000
  • 1 Liter Rasa Main Hati: Rp80.000
  • 1 Liter Rasa Dusta: Rp80.000
  • 1 Liter Rasa Romantis: Rp80.000
  • 1 Liter Rasa Cerita Hati: Rp80.000
  • 1 Liter Rasa Lajang: Rp80.000
  • 1 Liter Rasa Susu Kenyal: Rp80.000
  • 1 Liter Rasa Pejuang Cinta: Rp85.000
  • 1 Liter Rasa Patah Hati:Rp85.000
  • 1 Liter Rasa Baper: Rp85.000
  • 1 Liter Rasa Bawel: Rp85.000
  • 1 Liter Rasa Tikung: Rp85.000
  • 1 Liter Rasa Valakor: Rp85.000
  • 1 Liter Rasa Sakit Hati Lagi: Rp85.000
  • 1 Liter Rasa Cemburu : Rp85.000
  • 1 Liter Rasa Rumpi: Rp85.000
  • 1 Liter Rasa TTM: Rp85.000
  • 1 Liter Rasa Komandan: Rp90.000
  • 1 Liter Rasa Kopi Ayank: Rp100.000
  • 1 Liter Rasa Tertarik: Rp100.000
  • Oatside Coffee Latte: Rp22.000
  • Oatside Butterscoth: Rp24.000
  • Oatside Strawberry: Rp24.000
  • Oatside Choco: Rp24.000
  • Es Cokelat Pak Muh: Rp26.000
  • Es Kopi Pak Muh: Rp29.000
  • Seliter Rasa Cokelat Pak Muh: Rp90.000
  • Seliter Rasa Kopi Pak Muh Rp90.000

Break Even Point (BEP) Franchise Kopi Lain Hati

Kopi Lain Hati franchise bisa menjadi pilihan usaha menjanjikan. Berdasarkan biaya yang dikeluarkan, dengan profit bersih paling rendah yang didapatkan, diperkirakan BEP (Break Even Point) dapat dicapai dalam waktu 9 bulan, dengan periode profit sedang 5 bulan, dan profit tinggi 3 bulan.

Namun perkiraan keuntungan ini akan sangat bergantung pada penjualan cup setiap harinya. Sebagai gambaran simak contoh potensi keuntungan franchise Kopi Lain Hati dalam periode 30 hari berikut ini.

Potensi Keuntungan Franchise Kopi Lain Hati Kategori rendah

  • Rata-rata penjualan per hari (cup): 70
  • Rata-rata nominal per transaksi per hari: Rp20.000
  • Profit bersih: Rp9,31 juta
  • BEP: 9 bulan

Potensi Keuntungan Franchise Kopi Lain Hati Kategori sedang

  • Rata-rata penjualan per hari (cup): 100
  • Rata-rata nominal per transaksi per hari: Rp20.000
  • Profit bersih: Rp20,65 juta
  • BEP: 5 bulan

Potensi Keuntungan Franchise Kopi Lain Hati Kategori tinggi

  • Rata-rata penjualan per hari (cup): 150
  • Rata-rata nominal per transaksi per hari: Rp20.000
  • Profit bersih: Rp39,55 juta
  • BEP: 3 bulan

Syarat dan Cara Daftar Franchise Lain Hati

Selain menyiapkan modal, Anda juga harus memenuhi persyaratan melakukan Kopi Lain Hati franchise. Untuk menjadi mitra bisnis Kopi Lain Hati, terdapat beberapa syarat yang perlu dipenuhi seperti.

  • Luas tanah minimal: 3 x 2,5 m
  • Jalur air bersih dan air kotor
  • Daya listrik: 25 A/5.500 W
  • Lokasi operasional yang memadai
  • Perjanjian lisensi brand Kopi Lain Hati berlaku selama 3 tahun, dan informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui situs resmi Kopi Lain Hati.

Sementara cara daftar Kopi Lain Hati franchise juga cukup mudah. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Konsultasi mengenai informasi kemitraan dengan Kopi Lain Hati melalui kontak resmi yang tertera di Instagram kopilainhati atau melalui WhatsApp +628998888833
  2. Pencarian lokasi yang strategis dan lengkapi syarat daftarnya.
  3. Perjanjian kontrak dan mendapatkan invoice.
  4. Pembayaran kepada Kopi Lain Hati.
  5. Persiapan kebutuhan operasional selama 2 minggu.
  6. Pengiriman kebutuhan operasional selama 1 minggu.
  7. Pelatihan yang disediakan oleh Kopi Lain Hati untuk franchise yang akan dibuka.
  8. Pembukaan gerai Kopi Lain Hati.

Supaya keuntungan franchise Anda optimal maka bisa memilih lokasi gerai di tempat keramaian seperti mall, bandara, dan stasiun, atau di pinggir jalan. Setiap lokasi memiliki keuntungan dan kelemahan masing-masing.

Peluang bisnis franchise Kopi Lain Hati cukup menjanjikan bagi Anda yang tertarik ingin membuka usaha baru. Dengan modal awal terjangkau, pelatihan yang disediakan, dan dukungan popularitas brand, membuka gerai Kopi Lain Hati bisa menjadi langkah memiliki usaha sendiri. Jika Anda tertarik, segera hubungi kontak yang sudah tersedia di atas untuk mendapatkan informasi selengkapnya.

Pertanyaan Terkait Franchise Kopi Lain Hati

Kopi Lain Hati Siapa Yang Punya?

Bisnis Kopi Lain Hati merupakan brand milik dari PT. Nikmat Group dan berkolaborasi dengan Ririn Ekawati seorang aktris Indonesia.

Apakah Franchise Harus Bayar Pajak?

Ketika melakukan franchise umumnya akan dikenakan Pajak Pertambahan Nilai atau istilahnya pajak franchise. Jadi pelaporan dan PPN ini tergantung pada letak atau posisi pemberi bisnis franchise tersebut.

Apa Saja Alternatif Franchise Lain Hati?

Jika Anda sedang mencari franchise kopi kekinian, pertimbangkan beberapa merek berikut ini:

Author
admin
Penulis dan Editor Profesional