Bisnis restoran tidak hanya berkutat pada kreativitas penyajian menu, namun juga strategi bisnis yang cerdas agar tetap bisa bersaing di pasar yang ketat. Berbagai aspek seperti desain interior yang memikat hingga manajemen operasional yang efisien harus Anda pertimbangkan sebelum memulai.
Tantangan industri kuliner terus berkembang, tidak terkecuali bisnis restoran di Indonesia. Di artikel berikut akan membahas tentang cara memulai restoran bisnis dan juga tips sukses menjalankannya.
Langkah Memulai Bisnis Restoran
Memulai proses bisnis restoran tentunya membutuhkan banyak persiapan serta perencanaan yang baik. Apalagi, bisnis restoran adalah jenis usaha yang punya tantangan yang tinggi namun juga dapat membawa peluang dan keuntungan yang menggiurkan.
Ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk menjalankan bisnis ini, yaitu:
1. Menentukan Target Pasar
Yang paling pertama dalam memulai usaha restoran adalah menentukan target atau pangsa pasar. Target pasar ini adalah orang-orang yang akan makan menu yang Anda jual di restoran Anda.
Sangat penting untuk menentukan target pemasaran restoran Anda, sebab setiap orang punya selera yang berbeda-beda. Dengan menyasar demografi tertentu, misalnya sesuai usia, maka Anda bisa memfokuskan sumber daya yang dimiliki pada satu titik.
Sebagai contoh, jika Anda ingin membuka restoran cepat saji, maka sebaiknya Anda menetapkan target konsumen pada generasi milenial atau generasi Y, yakni mereka yang lahir dalam rentang tahun 1980-2000.
2. Menentukan Konsep Restoran dan Menu
Setelah menentukan target pasar, maka Anda akan lebih mudah untuk menjalankan langkah selanjutnya yakni menentukan konsep restoran. Konsep atau ide bisnis restoran akan menjadi acuan utama dari segala aspek di dalam restoran, seperti menu, pelayanan, desain interior, bahkan hingga pemilihan lokasi nantinya.
Konsep dapat membantu menentukan menu, misalnya jika Anda ingin membuka restoran tradisional maka isi menu Anda dengan berbagai jenis kuliner tradisional. Dengan begitu, Anda tidak akan kehilangan arah saat mengelola restoran.
Kalau Anda ingin lebih mudah dalam menentukan konsep, Anda bisa memilih bisnis franchise atau waralaba di mana konsep restoran sudah ditentukan oleh pemilik bisnis. Jadi Anda hanya perlu menyiapkan modal dan tempat bisnis saja.
Beberapa jenis konsep restoran yang bisa Anda pilih adalah:
- Restoran cepat saji atau fast food
- Restoran menengah dengan harga terjangkau
- Restoran kelas atas atau mewah (dimasak oleh koki profesional)
- Restoran rumahan (menu masakan rumahan)
- Restoran kekinian atau modern (menjual suasana artistik)
- Restoran yang khusus menyajikan menu berbahan dasar makanan tertentu
- Restoran tradisional (menu hidangan khas suatu daerah)
- Restoran keluarga
3. Menghitung Modal yang Dibutuhkan
Modal bisnis restoran akan mengikuti konsep yang akan Anda jalankan. Menghitung modal yang dibutuhkan di awal akan membantu Anda agar tidak menghambur-hamburkan uang.
Perhitungan modal harus matang sehingga Anda juga bisa mendapatkan hasil yang maksimal nantinya. Beberapa komponen yang bisa Anda masukkan dalam perhitungan modal antara lain:
- Bahan baku
- Perlengkapan dasar memasak
- Biaya sewa lokasi
- Biaya pengurusan izin
- Gaji pegawai
- Biaya pemasaran
4. Memilih Lokasi yang Strategis
Lokasi juga berperan penting dalam menentukan keuntungan bisnis restoran yang akan Anda dapat. Memilih lokasi strategis akan membantu strategi pemasaran Anda lebih efektif dan meningkatkan visibilitas restoran.
Hal-hal yang perlu dipertimbangkan ketika memilih lokasi adalah kepadatan lalu lintas, fasilitas parkir, jarak antara perumahan, biaya sewa, bisnis lainnya di sekitar lokasi, penampilan bangunan gedung, sampai area target pasar. Misalnya, kalau Anda membuka restoran franchise minuman kekinian yang menyasar mahasiswa, sebaiknya pilih lokasi berjualan yang tidak jauh dari kampus.
5. Lakukan Strategi Pemasaran yang Jitu
Strategi bisnis restoran yang jitu dan pas dengan konsep restoran Anda perlu ditentukan sejak awal. Anda bisa memilih strategi pemasaran dari mulut ke mulut, diskon harga menu, memberikan pengalaman yang berbeda, dan lain-lainnya.
Susun rencana bisnis secara rinci, mulai konsep, target pasar, jenis hidangan, penentuan harga jual, informasi keuangan, perekrutan karyawan secara komprehensif, realistis, dan seakurat mungkin. Sehingga Anda juga bisa turut memperbaruinya seiring perkembangan zaman.
Strategi Bisnis Restoran Agar Sukses
Sama seperti semua jenis bisnis kuliner, membangun restoran memerlukan pemasaran yang baik sebagai inti bisnis tersebut. Di masa sekarang, bisnis Anda tidak hanya perlu sukses namun juga harus bertahan dari persaingan ketat dengan para kompetitor.
Salah satu kuncinya adalah dengan menerapkan strategi pemasaran yang unik dengan mempertimbangkan target pasar dan juga pesaing dengan baik. Jadi bukan hanya soal kualitas makanan yang lezat dan berkualitas tinggi.
Ada banyak contoh bisnis restoran di Indonesia yang berhasil bertahan dengan menerapkan pemasaran unik, misalnya dengan beralih memanfaatkan usaha penjualan makanan secara online di GrabKitchen di tengah dampak pandemi Covid-19 lalu.
Nah, jika Anda berencana menjalankan ide bisnis restoran, terapkan beberapa strategi di bawah ini agar usaha Anda sukses dan bertahan lama:
1. Pekerjakan Karyawan yang Berkualitas
Tenaga kerja yang berkualitas, seperti koki yang handal, akan sangat berpengaruh pada keuntungan bisnis restoran yang Anda jalankan. Apalagi kalau Anda adalah seorang pemula dalam bisnis kuliner.
Koki, kasir, pramusaji, dan barista merupakan garda terdepan untuk promosi Anda di restoran. Karyawan yang berkualitas akan memberikan pelayanan yang berkualitas dan sesuai SOP yang sudah ditentukan, maka sudah pasti pelanggan akan mendapatkan pengalaman yang memuaskan.
Mereka bisa menyampaikan hal ini kepada kerabat terdekat dan merekomendasikan restoran Anda. Bahkan juga memungkinkan Anda mendapatkan pelanggan loyal.
2. Menyimpan Cadangan Dana
Mungkin Anda bingung, mengapa menyimpan dana cadangan yang memadai termasuk dalam salah satu strategi bisnis restoran. Dana cadangan berfungsi sebagai safety net apabila terjadi krisis keuangan secara tiba-tiba seperti sepi pelanggan ataupun pandemi Covid-19 lalu sebagai contoh.
Anda juga bisa merencanakan pengeluaran modal selama beberapa bulan ke depan. Anda bisa memperkirakan kapan masa krisis akan datang sehingga sudah siap melaluinya dan terhindar dari risiko menutup bisnis.
3. Bangun Situs Web Restoran
Mengubah strategi Anda lebih condong ke arah online tentunya penting melihat perkembangan internet yang semakin pesar. Buatlah situs web di mana pelanggan dapat melihat menu yang Anda sajikan, atau bahkan memesan makanan secara online maupun melakukan reservasi meja di restoran Anda.
Pastikan buat situs yang ramah pengguna dan memuat segala informasi yang dibutuhkan mengenai restoran Anda. Seperti misalnya informasi kontak, menu, fasilitas pemesanan, dan lain-lain.
4. Manfaatkan Media Sosial
Memasarkan melalui media sosial sudah terbukti menjadi salah satu strategi bisnis yang efektif. Apalagi kalau target pasar Anda adalah milenial dan generasi Z yang mayoritas pengguna aktif media sosial.
Buatlah akun dan halaman media sosial seperti Facebook, Twitter, atau Instagram. Anda juga bisa berkreasi dengan membuat konten video menarik di TikTok.
Unggah promosi, foto-foto menu, detail desain interior restoran, dan postingan lainnya secara berkala. Selain itu Anda juga bisa berinteraksi dengan para pelanggan di kolom komentar.
5. Lakukan Inovasi Secara Berkala
Untuk tetap menjaga peluang bisnis restoran tetap besar dan terbuka, maka Anda perlu melakukan inovasi secara berkala. Baik itu pada menu, desain logo, desain interior, sampai perabotan dan peralatan.
Sebab, pada dasarnya pelanggan tidak hanya datang ke restoran untuk sekadar makan, namun juga mendapatkan pengalaman tertentu. Misalnya dari mencoba menu baru yang belum pernah sebelumnya, atau desain yang berbeda dari bisnis serupa.
Inovasi harga menu juga perlu untuk dilakukan. Pastikan Anda meninjau harga makanan dan biaya operasional agar tetap pada rentang anggaran pengeluaran.
Demikian penjelasan mengenai cara memulai bisnis restoran yang mudah beserta tips suksesnya. Menjalani bisnis membutuhkan riset yang mendalam, kesiapan yang matang, serta konsistensi, agar dapat meraih kesuksesan yang diinginkan.
Pertanyaan Seputar Bisnis Restoran
Ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan sebagai cara memulai bisnis restoran, seperti menentukan konsep restoran, target pasar, menghitung dan menyiapkan modal awal, memilih lokasi strategis, dan menyusun strategi bisnis yang efektif. Apa yang Anda lakukan untuk memulai usaha bisnis restoran?
Bisnis restoran adalah bidang usaha kuliner atau jasa boga yang memberikan pelayanan pemesanan makanan dan minuman baik skala besar atau kecil.Restoran termasuk bidang perusahaan apa?