Franchise Menantea: Peluang, Biaya dan Cara Daftarnya

admin

franchise menantea

Menantea menjadi pilihan menarik sebagai waralaba minuman karena branding-nya ya cukup kuat sejak diperkenalkan oleh Youtuber Jerome Polin. Menantea yang menghadirkan minuman teh dengan cita rasa buah segar ini, langsung menarik perhatian. 

Dalam artikel ini, kita akan mengulas seberapa besar sih potensi bisnis waralaba Menantea, berapa harga franchise Menantea dan bagaimana cara daftarnya. Simak sampai tuntas, ya! 

Mengenal Franchise Menantea

Menantea adalah brand minuman teh dan buah pilihan yang didirikan oleh Jerome Polin, dan kakaknya Jehian Polin. Keberhasilan bisnis Menantea tidak lepas dari founder lainnya yang sudah berkecimpung di bidang kuliner dan digital marketing, seperti Hendy Setiono (pendiri BabaRafi Enterprise), Sylvia Surya (pendiri Kopisoe), dan Bisma Adi Putra (konsultan F&B Masakin Group).

Menantea menawarkan pengalaman minum teh yang unik dengan berbagai olahan teh dan paduan buah-buahan segar, ditambah dengan topping menarik seperti boba, jelly, dan pudding. Franchise ini merupakan salah satu contoh franchise dalam negeri yang sukses dengan pelanggan yang cukup loyal. 

Gerai pertama Menantea hadir di Tomang, Slipi, Jakarta Barat pada 10 April 2021, dan sejak saat itu, Menantea telah berkembang pesat dengan 209 outlet tersebar di 78 kota di seluruh Indonesia. 

Harga Franchise Menantea

Menantea menawarkan dua jenis franchise, yaitu Outlet Standar dengan biaya Rp125 juta dan Outlet Autopilot dengan biaya Rp175 juta. Berikut adalah tabel yang menjelaskan perbedaan biaya franchise menantea. 

Jenis Franchise Outlet Standar Outlet Autopilot
Biaya Franchise Rp125 juta Rp175 juta
Estimasi BEP 6-11 bulan 9-20 bulan
Pendapatan 100% menjadi hak mitra Bagi Hasil 50% dengan franchisor 
Peralatan pembuatan teh dan makanan  Belum termasuk Sudah termasuk 

Syarat Daftar Franchise Menantea

Sebenarnya, tidak ada syarat khusus untuk bisa mendaftar franchise Menantea, namun tentunya kamu perlu menyiapkan lokasi gerai atau outlet. Kamu bisa menghubungi via email pihak Menantea untuk mendapatkan informasi lebih detail. 

Cara Daftar Franchise Menantea

Cara franchise Menantea relatif mudah dan prosesnya transparan. Calon mitra hanya perlu mengikuti beberapa langkah, mulai dari mengirim email, penentuan lokasi dan sebagainya. Berikut adalah langkah-langkah cara daftar franchise Menantea. 

  • Kirim email ke marketing@menantea.co.id, sampaikan niat Anda untuk menjadi mitra. 
  • Isi formulir yang akan diberikan oleh pihak Franchise Menantea.
  • Lakukan kesepakatan lokasi gerai, pastikan kamu membaca dan memahami sepenuhnya proposal franchise Menantea, ya. 
  • Jika sudah sepakat, lakukan persetujuan kemitraan dengan Menantea
  • Bayar commitment fee sebesar 20% dari total license
  • Bayar Down Payment sebesar 30% dari total license
  • Konstruksi outlet
  • Pembayaran pelunasan 50% dari total license
  • Pengiriman mesin, bahan baku dan training pegawai
  • Anda sekarang sudah bisa melakukan grand opening

Keunggulan Waralaba Menantea

Lalu, apa yang membuat franchise Menantea ini menarik? Berikut beberapa alasannya. 

1. Branding Kuat

Keunggulan utama dari waralaba Menantea adalah keberadaan branding yang kuat. Dibangun oleh Youtuber terkenal Jerome Polin dan kakaknya Jehian Polin, Menantea telah berhasil menciptakan citra merek yang positif dan dicintai oleh pelanggan. 

Branding yang kuat ini tidak hanya membantu menarik perhatian konsumen, tetapi juga memudahkan mitra waralaba Menantea untuk memasarkan produk dengan lebih efektif. Dengan asosiasi positif yang terkait dengan nama Menantea, para pemilik waralaba dapat memanfaatkan daya tarik merek untuk meningkatkan penjualan dan keberhasilan bisnis mereka.

2. Stock Aman

Keunggulan lainnya yang dimiliki oleh waralaba Menantea adalah kestabilan pasokan atau stok yang aman. Mereka menggunakan sistem low stock alert system atau notifikasi ke manager/PIC gerai Menantea di saat stok sudah mulai menipis.

Hal ini memberikan kepastian kepada mitra waralaba terkait ketersediaan bahan baku dan produk. Stok yang aman adalah kunci untuk menjaga kelancaran operasional dan memberikan kepuasan kepada pelanggan. 

3. Penggunaan Teknologi untuk Quality Control

Menantea tidak hanya mengandalkan keunggulan dalam hal rasa dan konsep minuman yang unik, tetapi juga memanfaatkan teknologi untuk quality control. Mereka sudah memiliki aplikasi terintegrasi untuk memesan bahan baku, mendapatkan modul operasional, fitur finansial dan inventory. 

Dengan adanya teknologi ini, pemilik waralaba dapat lebih mudah mengontrol dan memantau kualitas produk mereka, sehingga memastikan kepuasan pelanggan yang konsisten dan mendukung keberhasilan jangka panjang dari bisnis waralaba Menantea.

Menu Menantea Favorit

Menantea tidak hanya mengandalkan sosok terkenal Jerome Polin sebagai seorang Youtuber, namun fokus pada produk yang memang dicintai oleh pelanggan. Berikut beberapa menu yang menjadi andalan Menantea. 

1. MatemaTEAka

MatemaTEAka merupakan menu andalan Menantea yang menawarkan pengalaman minum teh buah yang segar sekali. Green tea dipadukan dengan rasa buah-buahan segar seperti apel, markisa, nanas, dan jeruk menciptakan harmoni cita rasa yang unik dan menyegarkan.

2. Oreo Milk Tea

Oreo Milk Tea adalah pilihan tepat bagi pecinta teh dan dessert. Minuman ini menggabungkan milk tea dengan krim susu khas Menantea dan taburan remahan Oreo. Rasanya creamy dan nikmat, cocok sebagai penutup setelah makan atau sebagai teman bersantai.

3. Matcha Latte

Matcha Latte menyajikan perpaduan matcha yang dibuat sedemikian rupa dengan tambahan rasa asin dari seasalt dan aroma mawar. Menu ini tidak hanya menyegarkan, tetapi juga memberikan pengalaman minum teh yang eksklusif.

4. Oolong Brulee

Salah satu menu lainnya yang menjadi favorit Yasuke, salah satu dari geng Waseda Boys adalah Oolong Brulee. Rasanya sangat creamy dan mewah di mulut, mantap dinikmati dengan topping berupa creme brulee dari Menantea. 

Demikianlah pembahasan mengenai cara buka franchise Menantea, harga hingga keunggulannya. Semoga bermanfaat, ya! Cari tahu review franchise menarik lainnya, baik waralaba makanan maupun non makanan di FranchiseResto.com

Pertanyaan Seputar Franchise Menantea 

Berapa omset franchise Menantea?

Perhitungan omzet franchise Menantea mencapai kisaran Rp35 juta hingga Rp50 juta per bulan. Keuntungan tersebut dapat diraih dalam jangka waktu sekitar 6-10 bulan untuk outlet standar, sementara outlet autopilot memerlukan waktu sekitar 9-20 bulan untuk mencapai omzet yang sama.

Kenapa namanya Menantea?

Nama Menantea berasal dari gabungan kata “menanti” dan “tea”, yang memiliki arti simbolis “menunggu teh”. Konsep yang diusung oleh Menantea adalah “menunggu teh bersama-sama”, mencerminkan nilai kebersamaan dalam menikmati momen bersantai dengan secangkir teh.

Author
admin
Penulis dan Editor Profesional